Search This Blog

Wednesday, June 19, 2013

SELEKSI PASKIBRA TINGKAT KECAMATAN SETELUK


KM. Mesra Seteluk - Meski peringatan HUT RI 17 Agustus 2013 masih 2 bulan lagi, namun pihak  Kecamatan Seteluk bekerjasama dengan Koramil Seteluk telah melakukan seleksi Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) skala Kecamatan di seluruh Sekolah Menengah Atas dan sederajat wilayah Seteluk. SMKN 1 Seteluk sendiri  tak luput dari proses seleksi ini. Sebanyak 14 orang siswa terbaik SMKN 1 Seteluk telah terpilih yang tersebar di berbagai jurusan yaitu jurusan Multimedia, Teknik Kendaraan Ringan, dan Agribisnis Perikanan.
Sesuai rencana, kegiatan latihan baris berbaris akan dilaksanakan mulai Kamis (20/06/2013) selama 22 hari sampai tanggal 12 Juli nanti. Bapak Mashuri, S. E. selaku Wakasek Humas SMKN 1 Seteluk bersedia memberikan tempat untuk latihan baris berbaris. “Kebetulan disini (SMKN 1 Seteluk) terdapat lahan kosong yang cukup luas. Jadi, jika seandainya kegiatan latihan ini tidak memiliki tempat yang memadai sekolah ini dapat dijadikan tempat untuk latihan” usul Mashuri.
Serka Martiam selaku Koramil seteluk yang tergabung sebagai penyeleksi sekaligus pelatih paskibra menegaskan selama latihan siswa-siswi yang terpilih dari seluruh SMA sederajat ini akan dinilai mana yang pantas menjadi anggota paskibra seteluk nantinya. “Kami akan melatih lebih dari 30 orang siswa SMA sederajat yang terpilih. Disana kami akan menilai dan menyaring lagi dan langsung ditetapkan sebagai anggota paskibra Agustus nanti. Khusus untuk SMKN 1 Seteluk ini kami berencana akan menyaring siswa menjadi 10 atau 12 siswa terpilih” Tuturnya. 
Lebih lanjut Martiam menjelaskan bahwa latihan ini tidak hanya sekedar latihan baris berbaris tetapi mengandung tujuan seperti mempertebal rasa semangat kebangsaan dan patriotisme, menumbuhkan sikap jasmani yang tegap dan tangkas, rasa persatuan, disiplin. Dengan demikian anggota paskibra dapat senantiasa mengutamakan kepentingan umum dan secara tak langsung juga menanamkan rasa tanggung jawab membentuk sikap disiplin di sekolah dan di lingkungan lainnya. (HW_ Hendra Winata)

No comments:

Post a Comment