Search This Blog

Saturday, October 26, 2013

BADAN KETAHANAN PANGAN KSB GELAR LOMBA CIPTA MENU B2SA


Lomba Cipta Menu B2SA (Beragam Bergizi Seimbang dan Aman) merupakan program tahunan dari badan ketahanan pangan bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Sumbawa barat. Lomba di bidang kuliner ini digelar dengan maksud meningkatkan pengetahuan dan keterampilan serta mengubah pola konsumsi pangan masyarakat KSB menuju kuliner B2SA dengan berbasis makanan khas daerah KSB.
Meski tidak sempat melihat langsung pagelaran lomba kuliner tahunan KSB yang berlangsung Sabtu 26 Oktober 2013 tadi pagi pukul 08.00 WITA, setidaknya Tim Mesra Seteluk dapat menyaksikan bagaimana saja persiapan yang telah dilakukan oleh salah satu tim dari Kecamatan Seteluk untuk berpartisipasi dalam lomba ini. Tim Penggerak PKK dari Desa Tapir Kecamatan Seteluk misalnya, harus rela bekerja semalam suntuk mengerjakan segala persiapan untuk lomba esok paginya. Persiapan yang mereka lakukan mulai dari menyiapkan bahan-bahan masakan yang akan diolah hingga pembuatan garnish dan aksesoris meja makan.
Syarat Bahan-bahan panganan digunakan dalam menyusun kuliner B2SA tidak banyak berubah dari tahun ke tahun seperti menggunakan bahan lokal yang mudah diperoleh dan tersedia setiap waktu, harga yang terjangkau serta bahan yang biasa dikonsumsi oleh masyarakat KSB. Lebih dari 12 tim se KSB yang mengikuti kompetisi ini juga dihimbau oleh panitia penyelenggara untuk tetap mempertahankan kuliner khas Sumbawa Barat.
“Sedikit kesulitan memang. Kami hanya diberi waktu selama 2 hari untuk menyiapkan segala peralatan dan bahan-bahan makanan. Selain itu kami juga harus bekerja keras untuk dapat membatasi jumlah pemakaian bahan-bahan pokok. Menu dalam satu hari yang terdiri dari menu sarapan, menu makan pagi dan makan malam semuanya harus dapat terrangkum  dalam jumlah harga berkisar Rp. 50.000,00. Meski begitu kami tetap semangat dan tetap optimis dapat menjuarai kompetisi ini” ungkap salah satu anggota tim Desa Tapir.
Taman Wisata Danau Lebo Taliwang adalah tempat terpilih untuk Lomba Cipta Menu B2SA tahun 2013. Taman Wisata Danau Lebo Taliwang sengaja dipilih karena taman ini telah selesai dibangun infrastrukturnya. Sebelum adanya kompetisi kuliner B2SA, baru-baru ini pada 11 – 18 Agustus sudah pernah digelar berbagai macam lomba di Taman Wisata ini sebagai tanda peresmian. Kini dengan adanya kembali event kompetisi seperti ini, daya tarik taman wisata danau lebo dapat lebih terdongkrak lagi dan menarik minat para wisatawan untuk berkunjung ke Danau Lebo (HW_ Hendra Winata).

No comments:

Post a Comment