Search This Blog

Monday, May 26, 2014

French Open 2014 Belum Memanas



Pada hari pertama  Rolland Garros atau French Open 2014 hari minggu kemarin masih belum menampakkan match result yang signifikan. Seperti biasa, pemain-pemain unggulan dunia tetap menunjukkan kualitasnya di lapangan. Sebagian besar dari mereka menang mudah atas lawannya. Di antaranya Reger Federer melawan Lukas Lacko dengan skor 6-2  6-4  6-2.  Kemudian Serena Williams yang saat ini berperingkat satu dunia tak mendapat perlawanan berarti dari Alize Lim asal tuan rumah dengan skor 6-2 6-1. Berlanjut di lapangan yang sama, si tuan rumah Jo-Wilfried Tsonga berperingkat 13 saat ini menang straight set 7-6 (4)  7-5  6-2 atas lawan senegaranya Edouard Roger Vasselin. Sementara di lapangan Suzanne Lenglen, Venus Williams yang posisinya melorot ke peringkat 29 mengawali babak pertamanya dengan baik atas Belinda Bencic dengan skor 6-4 6-1.

Berdasarkan kutipan dari rolandgarros.com situs resmi French Open, deretan tiga besar pemain putra akan berlaga hari ini jam 11.00 waktu setempat untuk merebut tiket ke babak dua mereka. Diantaranya, Rafael Nadal (1) melawan Robby Ginepri, Novak Djokovic (2) melawan Joao Sousa, dan Stanislas Wawrinka (3)  melawan Guillermo Garcia-Lopez. Tidak lupa pula si cantik Maria Sharapova (7) asal Rusia yang menyabet gelar juara French Open dua tahun lalu akan berlaga hari ini melawan pemain non unggulan Ksenia Pervak. Bagi anda yang berada di bagian Barat Indonesia dapat menyaksikan laga keempat pemain penting ini mulai pukul19.00 di saluran Fox Sport. (HW)



No comments:

Post a Comment